Manfaat Minyak Zaitun Untuk Wajah dan Kulit

admin
By -
0
Tahukah anda bahwa minyak zaitun mengandung lemak dan kaya akan vitamin E dan vitamin K yang baik untuk tubuh dan kulit anda. Dalam kehidupan sehari-hari minyak zaitun digunakan di berbagai keperluan seperti obat-obatan, makanan, sabun, bahkan kosmetik dan lain sebagainya. Banyak makanan yang berkomposisi minyak zaitun yang hampir sama dengan minyak alami. 

Banyak sekali manfaat yang terkandung dalam minyak zaitun seperti untuk kulit wajah dan tubuh. Anda dapat menggunakan minyak zaitun sebagai pembersih wajah dari sisa make up. Minyak zaitun dapat dengan mudah menghilangkan make up. Selain itu dapat juga digunakan sebagai masker caranya pun sangat mudah yaitu cukup dengan mengoleskan minyak zaitun ke wajah atau dapat mencampurnya dengan cuka sari apel dan madu. Dengan takaran dua sendok teh cuka sari apel, satu sendok teh minyak zaitun dan satu sendok teh madu, setelah itu oleskan campuran tersebut ke wajah secara merata dan diamkan selama 10-15 menit. Setelah itu bilas dengan air hangat dan keringkan wajah dengan handuk yang lembut. 

Bila anda memiliki kulit yang kering anda juga dapat menggunakan minyak zaitun untuk melembapkan kulit. Minyak zaitun seperti minyak alami pada umumnya yang dapat dengan mudah diserap dengan baik oleh kulit. Terdengar aneh jika minyak zaitun dapat mengurangi jerawat seperti yang diketahui jerawat muncul pada kulit yang berminyak, dalam minyak zaitun terdapat kandungan senyawa anti bakteri yang dapat mengurangi infeksi bakteri P. Acne pada kulit dan dapat menghilangkan bekas jerawat.Caranya oleskan minyak zaitun pada jerawat secara rutin sebelum tidur. Selain itu, berdasarkan penelitian yang sudah dilakukan minyak zaitun dapat melindungi tubuh dari serangan kanker kulit. 

sumber gambar : www.manfaatonline.com


Kandungan zat antioksidan dan antiinflamasi yang ada dalam minyak zaitun dapat membantu peremajaan kulit sehingga kulit menjadi lebih halus dan berseri. Selain dapat digunakan diluar, minyak zaitun pun dapat dikonsumsi yang bermanfaat untuk menangkal radikal bebas, mengurangi keruatan dan dapat mengencangkan kulit.

Manfaat selanjutnya adalah dapat melembutkan bibir. Bibir pecah-pecah dan kering dapat menurunkan kepercayaan diri, untuk mengatasi bibir pecah dapat dengan mengoleskan minyak zaitun ke sekitar bibir setiap hari sebelum tidur. Minyak zaitun bisa membantu melembutkan dan melembabkan bibir serta menghilangkan warna kehitaman pada bibir.

Selain itu Minyak zaitun dapat digunakan untuk menenangkan kulit anda yang terbakar dengan cara mengoleskannya pada area yang terasa sakit. Kandungan nutrisi pada minyak zaitun akan meresap hingga lapisan terdalam kulit dan meredakan rasa sakit dan panas akibat paparan sinar matahari. Campuran minyak zaitun dan air dingin dapat digunakan sebagai spray anti sengatan matahari. Selain itu, bagi anda yang ingin memiliki kulit mulus tanpa stretch dapat menggunakan minyak zaitun juga karena kandungan squalene pada minyak zaitun mampu mengembalikan kondisi alami kulit dan menghilangkan selulit.

Untuk mendapatkan manfaat ini, campurlah minyak zaitun dengan bubuk kopi dan pijatkan scrub pada area selulit, kemudian bilas dengan air hangat. Lakukan perawatan tersebut secara rutin dua kali dalam seminggu.

Dibalik banyaknya manfaat ternyata minyak zaitun memiliki efek samping bila penggunaannya melebihi takaran yang disarankan. Penggunaan minyak zaitun yang berlebihan dapat menyebabkan alergi kulit dan diare ringan karena minyak zaitun memiliki dosis minyak zaitun murni yang dianjurkan adalah antara 25-40 ml atau 8-70 g setiap hari.

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)